Sunday, September 03, 2006

BEBASKAN



















Kadang aku pernah berpikir arti dibebaskan,karena aku sering sekali mendengar kata-kata itu dari teman-teman ku ,sedikit-sedikit mereka bilang BEBASKAN.. . Aku berpikir mungkin mereka setuju tentang apa yang ku utarakan tapi dalam hati kecilku mungkin mereka telah malas tentang apa yang telah aku utarakan kepada mereka.. uh BEBASKAN..
Bebas,free,clean,sefti,pure,merdeka, apapun orang-orang istilahkan kadang mereka tau tapi sedikit tau tentangng itu, mungkin ini sedikit dari sekian banyak pemaknaan bebas bagi mereka yang pernah terpenjara oleh kebebasan

11 februari 1990 , Nelson Mandela, pemimpin perjuangan bangsa kulit hitam dalam melawan politik rasialis di Afrika Selatan, setelah 27 tahun dipenjara, akhirnya meraih kebebasan. Mandela dijatuhi hukuman penjara seumur hidup oleh rezim apartheid Pretoria akibat aktivitasnya dalam memperjuangkan hak-hak bangsa kulit hitam. Namun, perjuangan bangsa kulit hitam Afrika Selatan tidak berhenti dengan ditahannya Mandela. Menguatnya perjuangan warga kulit hitam, ditambah dengan tekanan dari dunia internasional, membuat rezim Pretoria terpaksa membebaskan Mandela. Setahun kemudian, Mandela dan berbagai unsur politik di Afsel mengadakan perundingan dan sepakat untuk mengadakan pemilu multiras pada tahun 1994. Dalam pemilu ini, partai Partai African National Congress yang dipimpin Mandela berhasil meraih suara terbanyak dan Mandela diangkat sebagai presiden kulit hitam pertama di Afsel. Dan nelson mandela pun BEBASKAN... Lalu masih di tanggal 11 februari tahun 1929 Negara terkecil didunia resmi dibebaskan dan ditetapkan merdeka dengan ditandatanganinya Perjanjian Lateran antara Vatikan dan Italia, kota Vatikan secara resmi meraih kemerdekaannya. Dalam gerakan penyatuan Italia pada tahun 1870, wilayah kekuasaan para pemimpin gereja juga dimasukkan ke dalam wilayah Italia. Namun, gereja Katolik Roma tidak menerima hal ini dan timbullah konflik antara gereja dengan kerajaan Italia yang akhirnya diselesaikan dengan perjanjian Lateran. Perjanjian ini ditandatangani oleh Kardinal Gaspari yang mewakili Pius XI dan Benito Mussolini yang mewakili Raja Victor Emmanuel III. Dalam perjanjian ini, Italia mengakui negara baru bernama Vatikan City yang berdaulat dan independen. Italia juga menjamin pelayanan publik di Vatican City. Perjanjian Lateran ini tetap diakui meskipun setelah perang Dunia Kedua, sistem kerajaan Italia berakhir dan berubah menjadi negara republik. Dan Vatikan pun resmi menjadi negara dan BEBASKAN... Lagi – lagi 11 Februari tahun 1979, sepuluh hari setelah kembalinya Imam Khomeini dari pengasingan beliau di Paris, akhirnya Revolusi Islam Iran berhasil meraih kemenangannya. Pada hari ini, kendali pemerintahan Iran secara penuh berhasil diambil alih oleh Imam Khomeini. Perdana Menteri rezim Shah, Shapour Bakhtiar melarikan diri ke luar negeri dan militer Iran menyatakan diri bergabung dengan rakyat dan revolusi. Pada hari itu, radio dan televisi Iran yang telah diambil alih oleh kekuatan revolusi, untuk pertama kalinya mengudara dengan membawa pesan-pesan revolusi. Dengan demikian, berakhirlah masa kepemimpinan raja-raja Iran yang tiran dan despotik, yang telah berlangsung selama 2500 tahun. Iran terbebas dan BEBASKAN..... huhhhhhh tak sempat habis pikir,apakah mungkin kebebasan hanya di alami hanya pada tanggal 11 february saja,tetapi bukan hanya itu yang aku pikirkan tapi makna BEBASKAN.. dari yang mereka dapat .
Ada orang bilang kebebasan adalah hak paling utama pada setiap manusia dan bangsa,dengan adanya kebebasan negara kita dapat berdiri,dengan adanya kebebasan masa muda kitapun semakin berwarna.. tetapi kebebasan apakah yang telah kita pilih ?
BEBASKAN..
BEBASKAN..
BEBASKAN..

0 Comments:

Post a Comment

<< Home